Senin, 10 Agustus 2015

FAN RADIATOR



Salah satu yang sering ditemui saat para Flocker menerima rondho FL, adalah elektrik fan radiator sudah dijumper. Kabel positif (+) fan dihubungkan langsung dengan kutub (+) koil. Sehingga saat kontak ON, fan langsung nyala.
Hal ini sebenarnya menimbulkan beberapa efek negatif, seperti :
  1. Suhu kerja mesin terlalu dingin (terutama saat cuaca dingin), sehingga boros BBM.
  2. Umur fan jadi pendek, karena nyala terus menerus.
  3. Umur aki akan pendek karena terpakai terus menerus.
  4. Starter jadi berat karena selain memutar dinamo starter, juga dibebani oleh fan radiator.


Idealnya fan radiator akan menyala hanya saat suhu optimal kerja mesin tercapai. Dan akan mati lagi saat suhu turun. Sistem nyala dan mati fan radiator ini dikontrol oleh switch yang bekerja berdasarkan suhu.

Biasanya kondisi ini disertai dengan kondisi perkabelan yang sudah acak adul. Sehingga kita akan kesulitan bila akan mengembalikan sistem kerja fan radiator seperti semula. Bila demikian keadaannya, maka perlu dibuatkan rangkaian/jalur kabel baru agar fungsi fan radiator bekerja seperti seharusnya, yaitu otomatis.

Berikut ini beberapa skema perkabelan yang bisa digunakan untuk membuat fan radiator bekerja secara otomatis berdasarkan suhu mesin.


SKEMA 1.

Skema ini sangat sederhana. Penulis pernah mengaplikasikan pada FL dan berjalan dengan baik. Hanya saja, karena saat itu penulis menggunakan switch KW murahan, sehingga suhu kerja sangat rendah. Saat jarum temperatur bergerak sedikit, switch sudah bekerja dan fan menyala.
Setelah bertemu dengan mekanik Om Aditya Permana Putra, rangkaian dikembalikan ke kondisi asalnya, karena ternyata rellay masih normal.

Bahan :
  1. Switch fan type NO (Normally Open). Yaitu switch saat suhu udara normal memutus arus, dan akan tersambung saat suhu tercapai (80-90°C).
  2. Rellay universal 4 kaki.
Gambar switch fan type NO untuk Daihatsu Charade. Penulis pernah memakai switch ini.


Cara bekerja skema rangkaian :

Saat suhu masih dingin, switch type NO kondisi putus. Sehingga rellay juga putus. Tidak ada aliran arus, sehingga fan mati.
Saat suhu mencapai derajat tertentu (80-90°C), switch jadi sambung, sehingga memicu relay untuk sambung. Aliran arus mengalir langsung dari Aki ke fan. Fan menjadi menyala.


SKEMA 2.

Skema ini sebenarnya adalah skema asli dari bawaan mobil. Bisa digunakan bila rellay telah rusak.

Bahan :

  1. Rellay Bosh 5 kali. Perlu diperhatikan rellay 5 kaki ada 2 macam. Yaitu jenis 1 : kaki ditandai dengan angka 30, 85, 86, 87 dan 87. Rellay ini tidak bisa digunakan pada rangkaian ini. Jenis 2 : kaki ditandai dengan angka 30, 85, 86, 87 dan 87a. Rellay ini bisa digunakan.
  2. Switch fan type NC (Normally close). Yaitu switch saat suhu udara normal berada dalam kondisi menyambung, dan saat panas tercapai akan memutus arus.
Gambar switch fan type NC. Pada suhu 92°C ke bawah akan sambung, dan putus pada suhu 97°C ke atas.
Cara bekerja rangkaian :

    Saat suhu dingin, switch type NC kondisi tersambung. Memicu rellay untuk ON, sehingga ada aliran arus ke kaki 87. Karena kaki 87 tidak terhubung ke fan, maka fan mati.

 Saat suhu panas, switch terputus. Membuat rellay menjadi OFF, dan membuat aliran arus ke kaki 87a. Kaki ini terhubung dengan fan, sehingga arus mengalir ke fan dan fan nyala.

SKEMA 3.

Skema ini cukup rumit. Penggunaannya didasarkan pada pertimbangan bahwa rellay 5 kaki harganya mahal, sehingga perlu dihemat penggunaannya. Di skema ini, rellay 5 kaki hanya digunakan sebagai trigger untuk rellay 4 kaki universal.

Testimoni om Temmy Raynandie, skema ini bekerja dengan baik sekali. Putaran fan sangat kencang, dan mampu menjaga suhu mesin stabil.

Bahan :
  1. Switch fan type NC (Normally close). Yaitu switch saat suhu udara normal berada dalam kondisi menyambung, dan saat panas tercapai akan memutus arus.
  2. Rellay 5 kaki type 87a.
  3. Rellay 4 kaki universal.

Cara bekerja rangkaian :


Saat suhu rendah, switch tersambung, membuat Rellay 5 kaki mengalirkan arus ke kaki 87. Sehingga tidak ada aliran arus ke switch 4 kaki. Fan mati.


Saat suhu tinggi, switch putus, sehingga rellay 5 kaki mengalirkan arus ke kaki 87a. Sehingga arus mengalir ke rellay 4 kaki dan ada aliran ke Fan. Fan menyala. Pada skema ini, rellay 5 kaki berfungsi sebagai trigger untuk rellay 4 kaki. Rellay 5 kaki tidak dibebani arus besar. Arus besar dibebankan kepada rellay 4 kaki. sehingga rellay 5 kaki akan lebih awet.

Kelebihan penggunaan rellay 5 kaki dan switch type NC adalah :
  1. Fan menyala saat switch OFF. Kerusakaan switch biasanya berupa "switch tidak mau ON". Sehingga bila switch rusak, dia berada dalam kondisi OFF terus, membuat fan akan nyala terus. Resiko overheat menjadi minimal sekali.
  2. Pada rangkaian dengan switch NO dengan relay 4 kaki, bila switch rusak (tidak bisa ON), maka fan tidak akan menyala. Menyebabkan overheat. Ini pernah dialami penulis ketika masih menggunakan rangkaian type 1. Jalan keluarnya adalah kita harus memutus kabel ke swtich dan menghubungkan langsung ke ground. 

Itulah beberapa skema yang bisa kita gunakan. Semoga bermanfaat. Selamat mencoba.


24 komentar:

  1. Joz gandos ,salut masih kersa ngeblog..
    sangat membatu teman2 yg masih suka piara mobil lawas...
    matur nuwun..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Inggih Om. Monggo kalo punya pengalaman dishare ke teman-teman. Biar bermanfaat.

      Hapus
  2. Matur nuwun gan
    Bisa menambah pengetahuan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tks Om Eliyanto sudah menyempatkan diri mampir.

      Hapus
    2. kipas radiator ku mati knp ia om..tp saat d jumper nyala..apakah sensor nya

      Hapus
  3. mohon pencerahannya... beda thermo switch sm switch fan itu apa ya? trus fungsi masing2nya.. salam hangat dari Ford Laser Tangerang Raya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
  4. Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami. Saya akan berusaha menjelaskan thermo switch dan switch fan.
    Thermo switch adalah sebutan untuk semua switch yang bekerja berdasarkan panas.
    Switch fan adalah switch yang berfungsi menjalankan fan (termasuk fan radiator).
    Cara kerja switch fan berdasarkan panas. Jadi switch fan termasuk dalam golongan thermo switch. Singkatnya, switch fan adalah thermo switch yang dipasang pada fan radiator.
    Ada lagi satu part yang kadang bikin kita salah sebut. Yaitu thermo sensor. Yaitu sensor panas yang disambungkan dengan indikator suhu di dashboard.
    Semoga tidak tambah bingung.

    BalasHapus
  5. tak cek dulu silvy ikut aliran yg mana ya??? btw...superrrrr sekaliii blog kita ini!! Lanjutkan!!

    BalasHapus
  6. om mohon pencerahan, kalau mesin habis jalan masih panas maka saat mau starter begitu kontak on fan masih menyala karna suhu masih tinggi sehingga starter akan berat. bisa kasih rangkaian relay yg memutus arus fan saat dinamo starter on. terimakasih.

    BalasHapus
  7. Pada dasarrnya saat kita putar kontak starter, maka semua hubungan kelistrikan ke perangkat lain selain dinamo starter akan putus. Coba perhatikan, saat starter pasti tape radio akan mati. Kalau masih tetap hidup, mgkn sistem switch kontak sdh berubah. Perlu diurut kabelnya.

    BalasHapus
  8. Om. Untuk rangkaian tipe nc. Yg skema garis warna hijau 85 relay kaki 4. Itu nyambung kemana ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Garis warna hijau dihubungkan dengan soket ke switch. Posisi switch terletak di bawah Delco.

      Hapus
    2. Apa bisa di sambung ke masa yg relay kaki 4 yg warna hijau nya apa bisa di jemper ke switch nyA

      Hapus
  9. Sebenarnya jika fan nyala terus ada kendala gk sih om? Karena switch ane dah rusak. Jadi fan nyala terus. Di ganti switchnya lagi juga sama gak bertahan lama.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Secara umum sebenarnya tdk ada masalah yg serius. Namun ada beberapa kerugian antara lain :
      1. Umur fan jadi pendek karena nyala terus.
      2. Umur aki juga lebih pendek karena kena beban berat, terutama saat starter.
      3. Suhu optimal pembakaran tdk tercapai shg bensin jadi boros, tenaga kurang maksimal.

      Hapus
    2. salam mas priyo... trimakasih blognya sangat bermanfaat
      saya juga bgtu fan radiator lgsg on swaktu kontak n sy fikir jg rugi banyak di strum, motor fan dan bensin, sy masih bingung mslh relay krn bbrp relai sy ga tau ada yg idup atau mati sy g bs tau... sy skrg by pass kabel strum ke coil krn fan sering mati mddk baiknya sambungan kemana y apa lgsg ke aki tanpa sekring atau relai atau bgmn ...terimakasih

      Hapus
  10. Om, thermoswitch yg type normally open pke dari mobil apa ya?

    BalasHapus
  11. Makasih om, i fo ya sangat bermanfaat... Saya ngerawat mo-tu charade tapi gak tw mesin. Sangat terbantu dengan blog ini.

    Tha ks om, semangat terus berbagi pengetahuan

    BalasHapus
  12. terims kasih atas pencerahanya ...sehingga saya jadi paham... maslahnya sebelumnya belum paham ulasanya setelah saya lihat skemaya...sangat paham...selamat berkarya

    BalasHapus
  13. selamat malem suhu.... sya mau nanya nih. saya punya mobil mazda inyweplai 90. switch yangnletak z d bawah karburator itu switch apa z... dan gungsi z buatbapa z... soal z punya saya dah rusak... trus bisa pake swit z apa z yang cocok...

    BalasHapus
  14. Lagi nyari swith charage dahatsun tahun 1991

    BalasHapus
  15. Mobil ford laser GL saya swith sensor panasnya patah apakah itu bisa mngskibatkan overhead?
    Klau mau diganti apkh ada persamaan dengan mobil yg lain ?

    BalasHapus